Penguatan Integritas Aparatur Pemasyarakatan: Dua Pegawai Rutan Kelas I Surabaya Raih Penghargaan Nasional atas Keberanian dan Dedikasi
Surabaya, 5 November 2025 –Koran Merah Putih Pemerintah melalui Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) memberikan apresiasi tinggi terhadap dedikasi dan integritas aparatur pemasyarakatan. Dua pegawai Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Surabaya, yakni Jaimaluddin dan Alvian Bayu Wicaksono, berhasil meraih Penghargaan Wira Wibawa Dharmesti Pratama, atas keberhasilan mereka menggagalkan upaya penyelundupan narkoba ke dalam rutan. Penganugerahan penghargaan prestisius ini dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Jawa Timur, Kadiyono, mewakili Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, dalam acara Anugerah Penghargaan Aparatur Pemasyarakatan Tahun 2025 yang diselenggarakan di Hotel Great Diponegoro, Surabaya. Kegiatan ini turut dihadiri oleh pejabat struktural dari berbagai unit…

