Kategori: pemerintahan

MAKI Jatim Perkuat Tekanan Antikorupsi, Demo Akbar Jilid II Siap Sasar OPD Strategis

Surabaya, Minggu (14/12) – Koran Merah Putih Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Jawa Timur memastikan kesiapan menggelar Demo Akbar Jilid II sebagai kelanjutan aksi massa sebelumnya. Aksi lanjutan ini dirancang untuk menjangkau Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi Jawa Timur yang belum sempat menjadi sasaran pada demonstrasi perdana. Rencana pelaksanaan aksi tersebut merupakan hasil keputusan rapat internal pengurus MAKI Jatim yang digelar pada Jumat sore (12/12). Dalam aksi kali ini, MAKI Jatim melakukan perubahan strategi dengan tidak lagi menggunakan truk trailer 40 feet sebagai kendaraan komando. Sebagai gantinya, mobil double cabin akan difungsikan sebagai pusat komando utama agar pergerakan massa…

MAKI Jatim Siapkan Laporan Hukum Dugaan Penyimpangan Anggaran Event Disbudpar

Surabaya, Sabtu (13 Desember 2025) —Koran Merah Putih Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Koordinator Wilayah Provinsi Jawa Timur kembali menyoroti pengelolaan anggaran publik di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Kali ini, perhatian MAKI Jatim tertuju pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Jatim yang diduga menyimpan persoalan serius dalam tata kelola anggaran jasa penyelenggaraan acara tahun 2025. Ketua MAKI Koorwil Jatim, Heru Satriyo, menyampaikan bahwa hasil penelusuran Tim Litbang dan Investigasi MAKI Jatim menemukan adanya alokasi anggaran hampir Rp17,5 miliar dari APBD I Pemprov Jatim yang secara khusus digunakan untuk jasa penyelenggaraan acara. Besarnya nilai tersebut dinilai tidak sebanding dan berpotensi…

MAKI Jatim Soroti Penggunaan Anggaran Rp6 Miliar Bakesbangpol, Usulkan Ganti Papan Nama Kantor

Surabaya, Sabtu (13 Desember 2025) —Koran Merah Putih Ketua Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Koordinator Wilayah Provinsi Jawa Timur, Heru Satriyo ,melontarkan kritik tajam terhadap pengelolaan anggaran oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Jawa Timur. Menyusul dugaan penyalahgunaan dana yang mencapai lebih dari Rp6 miliar, Heru bahkan mengusulkan agar papan nama kantor Bakesbangpol Jatim diganti menjadi “Kantor EO Jatim” karena dominasi kegiatan yang hanya fokus pada penyelenggaraan acara. Heru menilai, peran strategis Bakesbangpol Jatim dalam memperkuat integritas dan kesatuan bangsa, sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya, kini telah kabur. Menurutnya, Bakesbangpol Jatim lebih banyak terlibat dalam kegiatan yang lebih…

Senam Pagi Blok Wanita Rutan Gresik Jadi Momentum Penguatan Kesehatan dan Kebersamaan Warga Binaan

Gresik, 12 Desember 2025 — Koran Merah Putih Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Gresik kembali menunjukkan komitmennya dalam menciptakan pembinaan yang sehat dan humanis melalui penyelenggaraan senam pagi rutin bagi warga binaan Blok Wanita. Program yang berlangsung pada Jumat (12/12) ini merupakan bagian dari kegiatan senam sehat yang diinisiasi oleh peserta maganghub, dan diikuti dengan penuh semangat oleh seluruh warga binaan. Kegiatan dimulai dengan pemanasan untuk mempersiapkan otot dan mengurangi risiko cedera. Instruktur kemudian memandu berbagai gerakan inti yang berirama dan penuh energi, menciptakan suasana ceria sekaligus memotivasi para peserta. Senam pagi ditutup dengan sesi pendinginan guna menormalkan kembali pernapasan…

Rutan Gresik Gencarkan Langkah Preventif, Lingkungan Hunian Difoging untuk Cegah Persebaran DBD

Gresik, 12 Desember 2025 —Koran Merah Putih Dalam rangka meningkatkan kewaspadaan terhadap penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Gresik melaksanakan kegiatan foging massal di area hunian pada Jumat (12/12). Kegiatan ini merupakan bagian dari program kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Gresik dan dilakukan dengan pendampingan Kepala Subseksi Pengelolaan, Ryan Wilda Rachman Faraby, serta Kepala Subseksi Pelayanan Tahanan, Anggi Fauzi. Foging dilakukan secara menyeluruh di lokasi-lokasi yang berpotensi menjadi sarang nyamuk Aedes aegypti, termasuk blok hunian, ringmir, area luar Rutan, dan terutama selokan yang menjadi titik paling rawan. Tindakan ini ditekan sebagai langkah antisipasi untuk mencegah penyebaran DBD…

Rutan Kelas I Surabaya Gelar Aksi Kepedulian Melalui Doa dan Shalat Gaib untuk Korban Banjir Sumatra

Sidoarjo, 12 Desember 2025 —Koran Merah Putih Wujud solidaritas dan empati kembali ditunjukkan Rutan Kelas I Surabaya melalui kegiatan doa bersama dan shalat gaib untuk para korban banjir yang melanda sejumlah wilayah di Sumatra. Kegiatan yang digelar pada Jumat, 12 Desember 2025 di Masjid At-Taubah tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Rutan, Tristiantoro Adi Wibowo, serta diikuti oleh seluruh petugas dan warga binaan. Suasana haru dan khidmat terasa kuat ketika seluruh peserta memanjatkan doa setelah pelaksanaan shalat Jumat. Mereka memohon agar para korban diberikan kekuatan, ketabahan, serta perlindungan dalam menghadapi musibah banjir yang terjadi. Kegiatan ini menjadi bentuk nyata keterlibatan emosional…

Rutan Gresik Tingkatkan Kesehatan Warga Binaan Lansia, Sosialisasi Hipertensi Jadi Langkah Preventif Penting

Gresik —Koran Merah Putih Upaya meningkatkan kualitas pembinaan dan pelayanan kesehatan bagi warga binaan kembali dilakukan Rutan Kelas IIB Gresik dengan menggelar kegiatan Sosialisasi Pola Hidup Sehat bagi Lansia dengan Hipertensi pada Kamis (11/12). Program ini dipusatkan di ruang poliklinik Rutan dan diikuti oleh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) kategori lansia yang selama ini tercatat memiliki riwayat tekanan darah tinggi. Kegiatan dibuka oleh petugas poliklinik yang menyampaikan pentingnya pemahaman kesehatan, terutama bagi warga binaan usia lanjut yang lebih rentan terhadap penyakit kronis. Melalui penyuluhan ini, peserta diberikan penjelasan komprehensif tentang hipertensi—mulai dari faktor risiko, gejala yang perlu diwaspadai, hingga cara mengendalikan…

Rutan Gresik Intensifkan Pengamanan Lewat Razia Kamar Hunian, Tekan Pelanggaran dan Perkuat Pembinaan

Gresik — Koran Merah Putih Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Gresik, yang berada di bawah pengawasan Kanwil Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jawa Timur, kembali mengambil langkah tegas dalam memperkuat keamanan internal. Pada Rabu, 10 Desember 2025, jajaran Rutan menggelar razia mendadak di sejumlah kamar hunian warga binaan sebagai bagian dari upaya berkelanjutan menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtib) serta menciptakan lingkungan pembinaan yang aman dan terkendali. Razia dilakukan secara sistematis, menyasar ruang-ruang yang dianggap memiliki potensi tinggi menjadi tempat penyimpanan barang terlarang. Dalam pemeriksaan yang berjalan selama beberapa jam tersebut, petugas menemukan sejumlah barang yang tidak semestinya berada di dalam kamar…

Nono Raharja SH Resmi Menjadi Advokat: Integritas, Ibadah, dan Komitmen Keadilan Jadi Landasan Profesi

Surabaya –Koran Merah Putih Sebuah momen penuh khidmat terjadi pada 11 Desember 2025, ketika Nono Raharja, SH, secara resmi mengucapkan Sumpah Advokat dalam prosesi sakral di Kota Surabaya. Acara ini bukan sekadar seremoni formal bagi profesi hukum, melainkan juga pernyataan moral dan etika seorang advokat yang berkomitmen menegakkan hukum dengan integritas, keberanian, dan tanggung jawab tinggi di hadapan Tuhan, masyarakat, dan negara. Prosesi sumpah digelar di aula resmi yang dihadiri oleh Ketua Hakim Tinggi sebagai perwakilan lembaga peradilan. Acara ini juga disaksikan oleh tokoh rohani lintas agama, yakni Islam, Kristen, Hindu, dan Buddha, sebagai simbol bahwa profesi advokat berakar pada…

STTAG Nganjuk dan AMC Sidoarjo Gelar Aksi Pelayanan Sosial, Ratusan Warga Terbantu

Nganjuk —Koran Merah Putih Semangat pelayanan kepada masyarakat kembali ditegaskan oleh Sekolah Tinggi Teologi Abdi Gusti (STTAG) Nganjuk melalui kegiatan Bakti Sosial (Baksos) kolaboratif yang digelar pada Kamis, 11 Desember 2025. Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB di Kampus STTAG,Jl.Panglima Sudirman Dusun Semanding,Desa Bajulan, ini menghadirkan kerja sama strategis dengan Andre Medical Center (AMC) Group Sidoarjo. Kegiatan tersebut disambut antusias oleh masyarakat, terlihat dari ratusan warga yang hadir sejak pagi. Peserta baksos memadati area kampus untuk mendapatkan paket bantuan kebutuhan pokok sekaligus memanfaatkan fasilitas kesehatan gratis. Panitia menargetkan sedikitnya 200 warga menerima manfaat dari kegiatan tersebut. Wujud Nyata Pelayanan dan…