Kunjungan Kerja Menteri Wihaji di Jatim: Kontrasepsi Gratis untuk Buruh, Pembekalan untuk Generasi Muda
Surabaya – Koran Merah Putih Dalam rangka memperingati Hari Buruh Nasional, Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/ Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (Kemendukbangga/ BKKBN) menggagas langkah nyata dengan menggelar bakti sosial (baksos) pelayanan kontrasepsi di 481 pabrik yang tersebar di seluruh Indonesia. Fokus utama dari program ini adalah pemasangan metode kontrasepsi jangka panjang, terutama implan dan IUD (alat kontrasepsi dalam rahim), secara gratis bagi pekerja perempuan. Menteri Kemendukbangga/ Kepala BKKBN, Dr. H. Wihaji, S.Ag., M.Pd., menegaskan pentingnya kehadiran pemerintah untuk memberikan pelayanan langsung ke lapisan masyarakat, termasuk para buruh di sektor industri. “Ini bagian dari pemerintah hadir untuk melayani ke pabrik-pabrik,…

