Polda Jatim Teguhkan Sinergi Keamanan Akhir Tahun, Warga Diimbau Rayakan Tahun Baru dengan Tertib dan Penuh Kepedulian
Surabaya — Koran Merah Putih Senin (29/12) Kepolisian Daerah Jawa Timur menegaskan bahwa situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di seluruh wilayah Jawa Timur tetap berada dalam kondisi aman, tertib, dan kondusif menjelang pergantian tahun 2025 ke 2026. Penegasan tersebut disampaikan dalam kegiatan refleksi akhir tahun sebagai bentuk evaluasi menyeluruh terhadap kinerja pengamanan sekaligus komitmen berkelanjutan dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat. Polda Jawa Timur menyampaikan bahwa kondisi stabilitas keamanan yang terjaga hingga penghujung tahun merupakan hasil kerja keras yang dilakukan secara konsisten dan berkesinambungan. Keberhasilan tersebut tidak terlepas dari sinergi yang kuat antara jajaran Polri, TNI, pemerintah daerah, serta…

