Apel Pagi, Kapolres Tekankan Legalitas Usaha, Mental Tugas, dan Investasi Cerdas
Nganjuk – Koran Merah Putih AKBP Henri Noveri Santoso, S.H., S.I.K., M.M., memimpin apel pagi untuk pertama kalinya sebagai Kapolres Nganjuk. Kegiatan tersebut berlangsung di halaman apel Mapolres dan diikuti seluruh personel Polres Nganjuk pada Senin, 21 April 2025. Apel ini menjadi momen awal Kapolres dalam menyampaikan arahan serta penekanan terkait sikap dan kesiapan anggota dalam menjalankan tugas ke depan. Dalam amanatnya, Kapolres menyoroti tiga hal utama yang perlu menjadi perhatian seluruh anggota. Pertama, Kapolres menyampaikan bahwa anggota diperbolehkan memiliki kegiatan usaha pribadi, selama bersifat legal, tidak mengganggu jam dinas, serta tidak menimbulkan konflik kepentingan dengan jabatan yang diemban. Ia…