Media LSM LIRA, dan YBH Jalasutra Mojokerto, Jalin Silahturahmi dan Bahas Pengawasan Progam Pemerintah.

Img 20251112 wa0033

 

Mojokerto – KMP | 12 November 2025 — Sejumlah awak media Mojokerto bersama Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) Mojokerto dan Yayasan Bantuan Hukum (YBH) Jalasutra menggelar pertemuan di sebuah warung makan di wilayah Sooko, Kabupaten Mojokerto, Rabu
(12/11/2025).

Img 20251112 wa0032

Kegiatan tersebut berlangsung dalam suasana akrab dan penuh semangat kebersamaan.
Pertemuan ini bertujuan menjalin silaturahmi antar lembaga sekaligus membahas berbagai program pemerintah yang sedang berjalan, seperti program makan bergizi gratis, bantuan keuangan, serta pengelolaan dana desa.

Selain itu, forum ini juga membicarakan peran penting masyarakat sipil dalam melakukan fungsi kontrol sosial terhadap pelaksanaan program-program pemerintah.

Sekretaris DPD LIRA Mojokerto, Andik Rusianto, menyampaikan bahwa kolaborasi antara media, LSM, dan lembaga bantuan hukum merupakan langkah strategis dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas publik. “Dengan menjalin silaturahmi ini, kita ingin memperkuat fungsi pengawasan sosial.

Bila ada pelanggaran atau penyimpangan dalam pelaksanaan program pemerintah, kita wajib mengawasi dan mengingatkan agar tidak menyalahi aturan,” ujar Andik.

Kegiatan ini diharapkan menjadi awal dari sinergi berkelanjutan antara para jurnalis, aktivis LSM, dan pegiat hukum di Mojokerto. Melalui kerja sama yang solid, mereka berkomitmen mendukung keberhasilan program pemerintah sekaligus memastikan kesejahteraan masyarakat tetap menjadi prioritas utama.

Jurnalis Johanes/tim 7

Leave a Reply